Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Branding Sekolah, SMKN 1 Jeunieb Promosikan Produk TeFa

Teaching Factory (TeFa) adalah pembelajaran yang menghasilkan produk dan lulusan berdaya saing di dunia industri. 

Pada saat ini produk TeFa masih di lihat sebelah mata oleh konsumen yang berasal dari masyarakat umum, asumsi mereka bahwa makanan yang dibuat oleh anak SMK belum bisa untuk di pasarkan. Namun berjalannya waktu dari promosi mulut ke mulut dan kegigihan dari team marketing TeFa SMKN 1 Jeunieb dalam mempromosikan produk, kini produk TeFa SMKN 1 Jeunieb mulai di kenal oleh masyarakat. 

Sudah ada masyarakat yang memesan produk TeFa SMKN 1 Jeunieb terutama untuk konsumsi pribadi. 

Semoga produk TEFA dapat terus berkembang dan dapat melayani permintaan masyarakat dengan baik, sehingga siswa SMKN 1 Jeunieb dapat memberikan kontribusi langsung dan nyata di dalam masyarakat. 

Untuk itu kami terus lakukan sosialisasi dan promosi, terutama di sekolah-sekolah. Seperti hari ini, Senin (13/2/2023), kami memperkenalkan produk TeFa SMKN 1 Jeunieb ke MTsN 8 Bireuen. Hasil TeFa yang dipromosi hari ini  diantaranya Lele Frozen (LeFroz) dan Abon Ikan Tongkol, yang merupakan produksi siswa Jurusan Agribisnis Perikanan Air Tawar (APAT). Selanjutnya, Nugget Ayam Sipetok, Bakso Ikan Fishy, dan Jelly Rumput Laut produksi siswa jurusan Agribisnis Pengolahan Hasil Pertanian (APHP). 

Menurut Kepala SMKN 1 Jeunieb, Feri Irawan, S. Si.,M.Pd, produk TeFa ini juga sebagai media promosi sekolah khususnya jurusan APAT dan APHP. 

"Dalam mata pelajaran Produk Kreatif dan Kewirausahaan (PKK) kita mengenal materi tentang Media Promosi. Dimana media promosi ini merupakan cara yang dilakukan oleh pembisnis dalam menyampaikan, menyebarkan, dan menawarkan produk atau jasa yang dijualnya supaya calon konsumen tertarik untuk membeli", jelas Feri.  

"Kita tidak bisa tinggal diam sementara di luar sana sekolah lain juga terus berupaya agar sekolahnya menjadi lebih baik. Mereka bekerja keras membenahi dan memperbaiki diri serta menelorkan prestasi-prestasi. Promosi hari ini sekolah agar mereka meminati produk kita dan punya referensi melanjutkan ke sekolah. Harapannya, setelah lulus di MTsN ini, mereka memilih SMKN 1 Jeunieb sebagai alternatif sekolah lanjutan", jelasnya. 

Sementara itu, menurut Heriyanto, S. TP guru produktif APHP yang juga turut serta dalam kegiatan ini memaparkan bahwa kegiatan sosialisasi dan promosi ini bertujuan agar produk TeFa SMKN 1 Jeunieb mudah diingat siswa, guru, dan tendik di MTsN 8 Bireuen.


Penulis Fodic

Editor Zulfadhlurrazi

Posting Komentar untuk "Branding Sekolah, SMKN 1 Jeunieb Promosikan Produk TeFa"