Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

SMKN 1 Jeunieb Gelar Aksi Donor Darah

SMK Negeri 1 Jeunieb bekerjasama dengan UTD RSUD Dr. Fauziah Bireuen menggelar donor darah, Rabu (15/2/2023). Kegiatan donor darah ini sebagai wujud kepedulian warga besar SMKN 1 Jeunieb terhadap warga yang membutuhkan darah.

Kepala SMKN 1 Jeunieb Feri Irawan, S. Si.,M.Pd mengatakan pelaksanaan kegiatan sosial donor darah ini di lakukan dalam rangka memenuhi kebutuhan darah di wilayah Jeunieb dan Bireuen yang terus meningkat.

Pada kesempatan donor darah kali ini diikuti oleh guru, tendik, siswa SMKN 1 Jeunieb, anggota PGRI Jeunieb Raya, anggota Koramil Jeunieb, dan unsur masyarakat sekitar. Jumlah pendonor yang terdaftar sebanyak 60 orang, namun yang berhasil mendonorkan darahnya sebanyak 50,’’ terang Feri. 

Dari 60 pendaftar yang gagal mendonorkan darahnya, ujarnya, di sebabkan tidak memenuhi kriteria dan  persyaratan medis. Penyebab gagalnya adalah dikarenakan kadar Hemoglobin kurang dan tekanan darah tinggi, mengkonsumsi obat sebelum diambil darahnya dan belum cukup umurnya.

Menurutnya, untuk bisa mendonorkan darahnya minimal berumur 17 tahun di samping syarat ini juga pendonor harus memiliki tubuh yang sehat secara jasmani , hal ini penting mengingat darah pendonor akan masuk ke tubuh seseorang.

Dijelaskannya, manfaat dari donor darah antara lain menjaga kesehatan jantung dan sirkulasi darah. Dalam hal ini, donor darah bisa mengurangi risiko terjadinya penyumbatan pembuluh darah, sehingga membuat aliran darah menjadi lancar.

Selain itu, meningkatkan produksi sel darah merah. Dengan melakukan donor darah,  sel-sel darah merah akan berkurang, sehingga untuk mengganti jumlah darah yang hilang, sum sum tulang akan menghasilkan sel-sel darah merah serta hemoglobin yang baru dan sehat. Tidak hanya itu, mengurangi jumlah kolesterol jahat.

"Karena donor darah itu memiliki manfaat yang begitu banyak dan perbuatan yang sangat mulia. Manfaat donor darah bisa menyelamatkan nyawa orang lain,’’ ujar Feri. 

"Alhamdulillah hari ini kami dari SMK Negeri 1 Jeunieb sudah menggelar kegiatan donor darah dengan lancar," ujarnya


Sementara itu, Koordinator kegiatan donor darah, Helmiza mengatakan kegiatan ini mengambil tema "Setetes darahmu selamatkan sejuta jiwa". Menurutnya, donor hari ini berhasil mengumpulkan 50 kantong darah dengan rincian golongan darah 18 kantong, golongan darah A 11 kantong, golongan darah B 20 kantong, dan golongan darah AB 1 kantong. 

Ia juga menyebutkan kegiatan ini terselenggara berkat kerjasama yang baik dengan Unit Transfusi Darah (UTD) RSUD dr. Fauziah Bireuen

Kami mengucapkan terimakasih yang tak terhingga kepada pihak yang sudah mendukung kegiatan ini, semoga membawa keberkahan untuk kita semua," ungkapnya

Penulis Fodic

Editor Helmiza

Posting Komentar untuk "SMKN 1 Jeunieb Gelar Aksi Donor Darah"