Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

SMKN 1 Jeunieb Ikut Lomba PKS

Dalam rangka Hari Bhayangkara ke-78, SMKN 1 Jeunieb  mengikuti Lomba Patroli Keamanan Sekolah (PKS) tingkat SMA/SMK dalam Wilayah Kabupaten Bireuen, Selasa (25/06/2024) pagi. 

Perlombaan tersebut dibuka langsung Kapolres Bireuen AKBP Jatmiko, SH MH di lapangan hijau 97 Wira Pratama Mapolres Bireuen.  

Menurut Jatmiko, perlombaan PKS ini merupakan langkah strategis sebagai upaya memberikan edukasi dan melatih kedisiplinan kepada pelajar. Terutama dalam hal tertib berlalu lintas dan menjaga lingkungan sekolah. 

"Mudah-mudahan dengan lomba ini pelanggaran lalu lintas yang dilakukan para pelajar bisa ditekan. Anggota PKS dapat mensosialisasikan dan nengedukasikan kepada teman-temanya, " harap Jatmiko. 

Secara terpisah, Kepala SMKN 1 Jeunieb Feri Irawan, SSi MPd mengharapkan lomba PKS ini dapat meningkatkan kesadaran dan pemahaman para siswa mengenai pentingnya keselamatan berlalu lintas dan keamanan di lingkungan sekolah, utamanya adalah meminimalisir angka kecelakaan yang melibatkan siswa SMKN 1 Jeunieb, ujarnya. 

Sementara pendamping tim PKS SMKN 1 Jeunieb, Helmiza, SPi mengatakan perlombaan PKS tersebut diikuti sebanyak 16 sekolah. Terkait yang dinilai dalam lomba diantaranya Peraturan Baris-Berbaris, 12 (Dua Belas) Pengaturan Lalu Lintas, kerapian kostum, keserasian dan keindahan, gerakan pengaturan serta ketepatan waktu, ujarnya. 


Penulis FeraA

Editor Humas

Posting Komentar untuk "SMKN 1 Jeunieb Ikut Lomba PKS "