Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Pesan Bu Azizah di SMKN 1 Jeunieb: Mahalnya Sopan Santun

Upacara Bendera SMK Negeri 1 Jeunieb, Senin (9/9) diikuti seluruh siswa bersama guru dan tendik. Upacara dipimpin oleh Ibu Azizah, S. Pd selaku Wali Kelas XI TKR SMK Negeri 1 Jeunieb, sekaligus mengajar mapel Bahasa Indonesia. Pengibaran bendera merah putih berlangsung dengan khidmat, dengan diiringi lagu Indonesia Raya yang dinyanyikan oleh Tim Paduan Suara Siswa SMK Negeri 1 Jeunieb. 



Dalam amanatnya, Pembina Upacara menyampaikan tentang pentingnya sopan santun. Menurutnya, sopan santun diartikan sebagai perilaku seseorang yang menjunjung tinggi nilai-nilai menghormati,  menghargai, tidak sombong, dan berakhlak mulia. Sikap sopan santun merupakan budaya luhur bangsa Indonesia.

 "Sopan santun dapat terlihat dari tingkah laku sehari-hari contohnya santun dalam bertindak dan berkata. Namun, akhir-akhir ini nilai sopan santun mulai luntur terutama di kalangan siswa. Siswa saat ini kurang menerapkan dan menjalankan nilai-nilai kesantunan dalam berkomunikasi contohnya menggunakan bahasa yang kurang sopan, angkuh, memaksa, dan mengejek, "jelas Azizah. 

Masih menurut Bu Azizah, siswa saat ini merasa bahwa dirinya selalu benar dan susah diberi nasehat, baik nasehat dari guru, orang tua, atau orang yang lebih dewasa darinya. Siswa juga kurang menghargai pendapat teman, menghargai orang tua di sekolah guru dan di rumah kedua orang tua. Jika semakin banyak siswa yang berani kepada orang tua dan gurunya, menunjukkan sekolah hanya menghasilkan siswa yang memiliki intelektual tinggi tetapi tidak memiliki karakter mulia. Padahal adab itu diatas ilmu, orang yang beradab pasti berilmu, namun orang berilmu belum tentu beradab, paparnya. 

Kesimpulan yang dapat diambil dari amanat tadi pagi bahwa untuk menumbuhkan budaya sopan santun di kalangan siswa perlu kerja sama yang baik antara sekolah, keluarga, dan lingkungan masyarakat. Sebaik apapun teladan yang diberikan oleh guru di sekolah, jika tidak diimbangi oleh teladan orang tua dan masyarakat, tentu tidak akan menghasilkan keluaran yang berakhlak mulia. Mari kita awali dari diri kita sendiri untuk memberi teladan yang baik.


Penulis Fodic

Editor Humas

Posting Komentar untuk "Pesan Bu Azizah di SMKN 1 Jeunieb: Mahalnya Sopan Santun "