Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Bu Fera Astryana SMKN 1 Jeunieb Deseminasikan Teknik Pengoperasian Alat Penangkapan Ikan


Salah satu guru Teknika Kapal Penangkap Ikan (NKPI) SMK Negeri 1 Jeunieb, Fera Astryana, S.Kel mendeseminasikan hasil Upskilling dan Reskilling yang telah diikutinya bulan lalu di BBPPMVP KPTK Gowa, Makasar. Deseminasi ini digelar dalam rangkaian Workshop Rencana Tindak Lanjut (RTL) Upskilling dan Reskilling Balai Besar di Seulanga Meeting Room SMKN 1 Jeunieb, Senin (14/10), dihadapan Pendamping BBPPMPV KPTK Gowa, Bapak Andi Asmawadi, S. Pd dan Guru SMKN 1 Jeunieb. 

Menurut Kepala SMKN 1 Jeunieb Feri Irawan, SSi.,MPd, dengan melakukan desiminasi RTL yang efektif, diharapkan hasil-hasil pembelajaran dan pengembangan dalam bidang perikanan kelautan dapat dimanfaatkan secara optimal untuk meningkatkan kesejahteraan peserta didik dan guru guna menjaga keberlanjutan sumber daya laut. 



Dalam Desiminasi ini Fera Astryana memaparkan tentang Teknik Pengoperasian Alat Penangkapan Ikan. 

Menurut Fera, tujuan utama RTL ini untuk:

1. Peningkatan efesiensi: mengoptimalkan penggunaan alat tangkap untuk meningkatkan hasil tangkapan. 

2. Pelestarian sumberdaya laut : membahas praktik penangkapan yang berkelanjutan untuk menjaga populasi ikan dan ekosistem laut. 

3. Menjamin keselamatan selama proses penangkapan

4. Pengembangan teknologi: memperkenalkan teknologi baru dalam alat dan metode penangkapan. 

Sementara dalam penjelasannya Fera Astryana menyampaikan tentang berbagai jenis alat tangkap yang umum digunakan seperti jaring, pancing yang ramah lingkungan baik yg konvensional maupun yg modern. 

Disamping itu Fera juga memaparkan tentang fungsi dari alat tangkap yang digunakan, pemeliharaan alat tangkap yang digunakan, hingga teknologi terbaru seperti radar, sonar, dan GPS.

"Desiminasi RTL teknik pengoperasian alat tangkap merupakan proses yang kompleks dan membutuhkan komitmen jangka panjang. Dengan terus belajar dari pengalaman dan melakukan perbaikan, diharapkan upaya desiminasi dapat semakin efektif dalam mewujudkan pengelolaan perikanan yang berkelanjutan, "papar Fera Astryana.

Penulis Erika Syifa

Editor Humas

Posting Komentar untuk "Bu Fera Astryana SMKN 1 Jeunieb Deseminasikan Teknik Pengoperasian Alat Penangkapan Ikan "