Kepala SMK Pusat Keunggulan SMKN 1 Jeunieb Feri Irawan, SSi MPd berbagi praktik baik kepada 80 SMK PK dari 6 provinsi yang bernaung di bawah BBPPMVP BBL Medan. Kegiatan yang digelar BBPPMVP BBL Medan ini dikemas dalam kegiatan Keunggulan dan Refleksi SMK PK di Golden View Hotel Batam, 11-13 Desember 2024. Pada kegiatan ini masing-nasing SMK PK membuat Video, Banner dan Presentasi tentang aksi nyata atau dampak positif dari SMK PK masing-masing.
Sebagai informasi, SMK Pusat Keunggulan merupakan program yang berfokus pada pengembangan serta meningkatkan kualitas kinerja yang diperkuat melalui kemitraan dan penyelarasan DUDI. Salah satu hal yang di dorong dilakukan SMK PK adalah dapat melakukan pengimbasan atau berbagi praktik baik kepada SMK lainnya terutama di SMK sekitar. Hal ini bertujuan agar pada akhirnya semua SMK dapat bergerak bersama memperbaiki kualitas kinerjanya.
Pada gelar keunggulan SMK PK ini, SMKN 1 Jeunieb memaparkan keunggulannya, berupa keberhasilan literasi sekolah sampai meraih prestasi.
Selanjutnya, menjelaskan peningkatan proses pembelajaran berbasis tefa/projek /pembelajaran berdiferensiasi yang semakin membudaya implementasinya oleh para guru.
Berikutnya tentang peningkatan kreativitas para guru dalam mengembangkan serta mengimpkenentasikan strategi asesmen formatif) sumatif yang bervariasi hingga penguatan karakter positif dari pengembangan ekosistem sekolah yang nyaman dan menyenangkan
Posting Komentar