SMK Negeri 1 Jeunieb, saat ini telah memiliki 8 (delapan) guru yang telah lulus Pendidikan Guru Penggerak.
Guru Penggerak adalah program pengembangan kepemimpinan guru yang diluncurkan oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek). Program ini bertujuan untuk menciptakan guru-guru penggerak yang mampu memimpin dan menginspirasi guru lain untuk meningkatkan kualitas pembelajaran di sekolahnya.
Guru Penggerak direkrut melalui seleksi yang ketat dan mengikuti pelatihan selama 6 bulan. Selama pelatihan, mereka belajar tentang kepemimpinan, pedagogi, dan strategi pembelajaran yang efektif. Setelah menyelesaikan pelatihan, Guru Penggerak kembali ke sekolahnya masing-masing dan menjadi agen perubahan dalam meningkatkan kualitas pendidikan.
Kepala SMK Negeri 1 Jeunieb, Feri Irawan SSi MPd, mengaku gembira dan bersyukur atas pencapaian yang telah diraih. “Pencapaian ini tidak hanya milik guru penggerak saja, namun pencapaian kita semua warga SMK Negeri 1 Jeunieb. Prestasi ini menggambarkan guru-guru di SMK Negeri 1 Jeunieb terus bergerak maju dalam hal adaptasi pendidikan demi pelayanan peserta didik,” kata Feri Irawan.
Adapun delapan guru penggerak SMK Negeri 1 Jeunieb, yakni
1. Tuti Alawiyah, SPi, MM (Agribisnis Pengolahan Air Tawar)
2. Julia Rahmi, SSi (IPAS)
3. Herianto, STP (Nautika Kapal Penangkap Ikan)
4. Yuanita,, SPd (Bahasa Inggris)
5. Dahliani, SPd, MM (Matematika)
6. Heri Budiyanto, SST (Nautika Kapal Penangkap Ikan)
7. Maryani, SST, Par. Gr (Perhotelan)
8. Hermansyah, SPd (Bahasa Indonesia)
Penulis FeraA
Editor Humas
Posting Komentar